Hubungan Antara Kesabaran dan Janji Allah

Setiap sisi Al-Qur’an memiliki hubungan dan rahasia-rahasia yang penuh makna. Bahkan awal dan akhir ayat didalam sebuah surat memiliki rahasia tersendiri. Seperti firman Allah berikut ini,
فَاصْبِرْ إِنَّ وَعْدَ اللَّهِ حَقٌّ  وَلَا يَسْتَخِفَّنَّكَ الَّذِينَ لَا يُوقِنُونَ
“Dan bersabarlah kamu, sesungguhnya janji Allah adalah benar dan sekali-kali janganlah orang-orang yang tidak meyakini (kebenaran ayat-ayat Allah) itu menggelisahkan kamu.” (QS.ar-Rum:60)
Ayat diatas adalah ayat terakhir dari surat Ar-Rum. Ayat ini menceritakan tentang janji Allah untuk memberi kemenangan bagi pengikut kebenaran.
Dan yang menarik, di awal surat ini Allah juga memberitakan tentang kemenangan yang akan datang.
غُلِبَتِ الرُّومُ — فِي أَدْنَى الْأَرْضِ وَهُمْ مِنْ بَعْدِ غَلَبِهِمْ سَيَغْلِبُونَ — فِي بِضْعِ سِنِين
“Telah dikalahkan bangsa Rumawi, di negeri yang terdekat dan mereka sesudah dikalahkan itu akan menang dalam beberapa tahun lagi.” (QS.ar-Rum:2-4)
Disinilah letak keindahan surat ini, dimana awal dan akhirnya sama-sama membicarakan tentang kemenangan.
Maka hikmah dari ayat “Dan bersabarlah kamu, sesungguhnya janji Allah adalah benar” adalah bahwa : {Yakin terhadap janji Allah adalah resep untuk menjadikan kita mampu bersabar dan tabah.}
Semoga bermanfaat….