APA ITU ULUMUL QURAN?

Ulumul Quran berasal dari dua suku kata yaitu, ‘ulum dan Quran. Kata ‘Ulum merupakan bentuk jamak dari kata ‘ilm yang berarti ilmu-ilmu. Kata ulum yang disandarkan pada Al-Quran mengandung makna bahwa Ulumul Quran merupakan kumpulan-kumpulan ilmu yang berhubungan dengan Al-Quran baik dari segi keberadaan atau esensinya sebagai Al-Quran yang memiliki hakikat tersendiri ataupun maupun dari segi pemahamannya terhadap petunjuk yang terkandung di dalamnya.

Selain itu, al-Quran dalam kandungannya memberikan ilmu-ilmu yang meluas terhadap berbagai khazanah ilmu yang ada. Adapun ruang lingkup pembahasan ulumul Quran diantaranya adalah:

1. Nuzulul Quran seperti pembahasan tentang waktu dan tempat turunnya ayat, Asbabunnuzul ayat Quran, dan sejarah turunnya Al-Quran;

2. Persoalan sanad, yaitu berporos pada pembahasan riwayat (Mutawatir, Syadz dan Ahad), macam-macam qiraat atau cara membaca Quran, para perawi dan penghafal Qurran serta cara-cara penyebaran riwayat;

3. Tentang Qiraat (system membaca Quran) yaitu tentang cara berhenti (waqof), cara memulai (ibtida’), imalah, bacaan yang dipanjangkan (madd), meringankan bacaan hamzah dan lain sebagainya;

4. Persoalan kata dan kalimat dalam Quran, seperti kata-kata yang asing (gharib), isti’arah (perumpamaan-perumpamaan) dan tasybih (penyerupaan);

Tentang makna-makna dalam Al-Quran seperti makna khusus dan makna umum.