Sempurna Dalam Dua Kekuatan Manusia

Manusia memiliki dua kekuatan dalam hidupnya. Pertama adalah kekuatan teori atau pengetahuan dan yang kedua adalah kekuatan amal atau perbuatan.

Masing-masing kekuatan ini memiliki puncak kesempurnaan masing-masing. Semakin tinggi ilmu seseorang maka ia akan dikenal sebagai seorang yang Alim (ahli dalam ilmu pengetahuan).

Namun puncak dari kekuatan amal adalah tingginya budi pekerti dan akhlak yang muncul dalam sikap dan prilakunya sehari-hari.

Bila kita melihat pada kehidupan Baginda Nabi Muhammad saw, beliau memiliki dua puncak kekuatan itu. Rasulullah saw sempurna dalam ilmu dan sempurna dalam perangai serta akhlaknya.

Dalam teori dan ilmu pengetahuan, Rasulullah saw telah sampai pada puncaknya yang tidak dimiliki oleh siapapun di dunia ini.

Allah swt berfirman,

وَعَلَّمَكَ مَا لَمۡ تَكُن تَعۡلَمُۚ وَكَانَ فَضۡلُ ٱللَّهِ عَلَيۡكَ عَظِيمٗا

“Dan telah mengajarkan kepadamu apa yang belum engkau ketahui. Karunia Allah yang dilimpahkan kepadamu itu sangat besar.” (QS.An-Nisa’:113)

Ayat menunjukkan bahwa Rasul saw telah sampai pada kesempurnaan akal dan ilmu. Karena di akhir ayat itu disebutkan :

“Karunia Allah yang dilimpahkan kepadamu itu sangat besar.”

Selain itu beliau telah mencapai kesempurnaan pada kekuatan kedua yaitu kekuatan akhlak dan budi pekerti yang luhur. Tiada seorang pun yang mampu menandingi ketinggian akhlak Baginda Nabi saw.

Allah swt berfirman,

وَإِنَّكَ لَعَلَىٰ خُلُقٍ عَظِيمٖ

“Dan sesungguhnya engkau benar-benar berbudi pekerti yang luhur.” (QS.Al-Qalam:4)

Ketika berbicara mengenai akhlak Rasulullah saw, Allah swt menggunakan kalimat Agung sebagai saksi bahwa Rasul saw berada dalam puncak akhlak dan puncak keindahan perangai manusia. Seperti sebelumnya Allah juga menyematkan kata Agung ketika berbicara tentang ilmu Rasul saw.

Inilah Baginda Nabi Muhammad saw. Manusia yang berada pada puncak kesempurnaan dalam kekuatan yang dimiliki manusia. Kekuatan ilmu dan kekuatan amal. Dan itu adalah kesaksian Allah dalam dua ayat diatas.

Semoga bermanfaat..