Jawaban Al-Qur’an Untuk Berbagai Masalahmu ! (Bag 2)

(6) Bila dirimu berkata : “Bagaimana mungkin cita-citaku akan terwujud.”

Al-Qur’an menjawab :

ٱدۡعُونِيٓ أَسۡتَجِبۡ لَكُمۡۚ

“Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Aku perkenankan bagimu.” (QS.Ghafir:60)

(7) Bila dirimu berkata : “Aku benar-benar dalam kesulitan.”

Al-Qur’an menjawab :

إِنَّ مَعَ ٱلۡعُسۡرِ يُسۡرٗا

“Sesungguhnya beserta kesulitan itu ada kemudahan.” (QS.Al-Insyirah:6)

(8) Bila dirimu berkata : “Hidupku selalu dipenuhi kesumpekan dan kegelisahan.”

Al-Qur’an menjawab :

أَلَا بِذِكۡرِ ٱللَّهِ تَطۡمَئِنُّ ٱلۡقُلُوبُ

“Ingatlah, hanya dengan mengingat Allah hati menjadi tenteram.” (QS.Ar-Ra’d:28)

(9) Bila dirimu berkata : “Tambah.. Tambah.. Ya Allah !”

Al-Qur’an menjawab :

لَئِن شَكَرۡتُمۡ لَأَزِيدَنَّكُمۡۖ

“Sesungguhnya jika kamu bersyukur, niscaya Aku akan menambah (nikmat) kepadamu.” (QS.Ibrahim:7)

Semoga bermanfaat…