Situs Al Imamain Al Hasanain Pusat Kajian Pemikiran dan Budaya Islam

Keluarga & Masyarakat

Urgensi Pekerjaan dan Pekerja dalam Perspektif Rahbar

Urgensi Pekerjaan dan Pekerja dalam Perspektif Rahbar

Para pekerja sendiri juga harus memperhatikan hal ini. Hargai diri Anda sendiri, di mana sekarang saya akan mengatakan sepatah kata tentang rasa terima kasih ini di akhir pidato.  

Baca Yang lain

Hari Raya Idul Fitri Bukan Sekedar Baju Baru Saja

Hari Raya Idul Fitri Bukan Sekedar Baju Baru Saja Idul Fitri adalah hari raya yang sangat penting bagi umat Muslim di seluruh dunia. Hari yang juga dikenal sebagai Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran ini, dirayakan setelah sebulan penuh berpuasa di bulan suci Ramadan.

Baca Yang lain

Apakah bahasa Arab lebih baik dari bahasa-bahasa yang lain?

Apakah bahasa Arab lebih baik dari bahasa-bahasa yang lain? Jikapun sebagian dari perspektif hadis, bahasa Arab dianggap sebagai sebuah bahasa yang lebih baik dari bahasa-bahasa lainnya, akan tetapi secara lahiriah hal ini dikarenakan bahasa ini merupakan bahasa yang dipergunakan oleh para penghuni surga. Kendati tidak ada pemahaman yang detail mengenai riwayat ini, akan tetapi tidak bisa dikatakan bahwa bahasa Arab sebagai sebuah bahasa dengan struktur yang lebih baik.

Baca Yang lain

Spiritual Leadership Pasca Lebaran

Spiritual Leadership Pasca Lebaran Setiap keluarga ada pemimpinnya, dia punya otoritas untuk ditaati karena tanggung jawabnya yang meraksasa. Setiap keluarga punya panglima. Dimana pagi adalah gerbangnya menundukkan hari. Melepas jubah malam yang basah tercuci air mata. Panglima yang sigap menghunus perisai perlindungan bagi anak-istrinya. Panglima yang tanpa ragu memimpin dan menunjuk kemana karavan keluarga bergerak mengikuti arah angin spiritual, dimana rimbun kebahagiaan bersemayam.

Baca Yang lain

Cinta, Nama Lain Tuhan

Cinta, Nama Lain Tuhan Jika kau berupaya keras, Tuhan akan bentangkan sayap untukmu saat kakimu tak sanggup lagi melangkah Bahkan, Tuhan akan bukakan jalan untukmu saat kau berada di sumur tergelap sekali pun Seperti firman Tuhan, jangan kau lihat sesulit apa posisimu Tapi lihatlah Aku pemilik kunci dan pembuka jalan yang tak kau duga

Baca Yang lain

Mari, Membuat Hidup Lebih Baik (2)

Mari, Membuat Hidup Lebih Baik (2) Imam Ali as berkata, “Jadikanlah hari ini untuk mempersiapkan bekal untuk besok, dan hargailah waktu yang engkau miliki, dan gunakan kesempatan, waktu luang, dan sarana.”

Baca Yang lain

Mari, Membuat Hidup Lebih Baik (1)

Mari, Membuat Hidup Lebih Baik (1) Belajar dari orang lain dan memilih panutan yang tepat adalah kesempatan yang baik untuk mewujudkan perubahan. Kehidupan yang membentur jalan buntu dan penyebabnya dapat membantu kita untuk mengenali keburukan dalam hidup dan kemudian menghindarinya. Dengan membangun kembali diri kita sendiri, kita dapat membuat momen hidup menjadi lebih baik dan lebih indah, serta menjalani kehidupan yang lebih baik.

Baca Yang lain

Sila-Tour-Rahmi Lebaran

Sila-Tour-Rahmi Lebaran Dan menariknya, kohesi sosial-spiritual semacam ini masih dipadu padan dengan daya tarik lainnya, yakni kebutuhan sekunder masyarakat modern berupa eksotika wisata, journey, tour and travel! Mudik menjadi menarik, tentu karena spirit agama untuk bersilaturrahmi (ke sanak kerabat di kampung) yang dikemas dalam perjalanan wisata yang menjajikan keindahan dan relaksasi. Inilah paduan indah antara Tour dan Silaturrahmi. Sekali lagi, saya menyebutnya: Sila-Tour-Rahmi..

Baca Yang lain

Shalat Idul Fitri, Manifestasi Solidaritas Umat Islam (2)

Shalat Idul Fitri, Manifestasi Solidaritas Umat Islam (2) Imam Ridha as mandi dan mengenakan pakaiannya serta mengenakan serban putih dan katun. Dia meletakkan ujung sorban di dadanya dan sisi lain di antara bahunya dan memakai sedikit parfum. Kemudian dia mengambil tongkat dan meninggalkan rumah. Ketika dia muncul dari antara prosesi, orang-orang melihat wajahnya, mengingat Nabi dan bersorak kegirangan.

Baca Yang lain

Shalat Idul Fitri, Manifestasi Solidaritas Umat Islam (1)

Shalat Idul Fitri, Manifestasi Solidaritas Umat Islam (1) Imam Ali as berkata, ketika kalian keluar rumah untuk menunaikan shalat Ied, maka ingatlah bahwa kalian keluar dari rumah kalian dan menuju Tuhan. Ketika kalian berdiri untuk menunaikan shalat, maka ingatlah ketika kalian berdiri di hadapan Tuhan dan Ia memperhitungkan amal kalian. Ketika kalian kembali ke rumah usai menunaikan shalat Ied, maka ingatlah bahwa kalian akan kembali ke rumah kalian di surga.

Baca Yang lain

Tinggalkan Khilaf, Raih Persatuan Umat

Tinggalkan Khilaf, Raih Persatuan Umat Fiqh persatuan harus didahulukan di atas fiqh ikhtilaf. Persatuan melahirkan cinta, kedamaian dan ketenangan. Sementara perbedaan jika tidak dikelola dengan baik akan melahirkan kebencian, curiga dan prasangka seperti yang terjadi minggu-minggu ini. Fiqh persatuan mencintai kemaslahatan dan keharmonisan. Semoga kita bisa meneladani Imam Syafi’i dan Buya Hamka yang rela meninggalkan ijtihadnya demi keharmonisan berbangsa dan bernegara. Dan itulah hikmah Ramadhan, agar kita lebih senantiasa meneguhkan persatuan dan persaudaraan antar sesama. Selamat berhari raya! Walllahu a’lam

Baca Yang lain

Idul Fitri; Kesempatan Kembali ke Fitrah (2)

Idul Fitri; Kesempatan Kembali ke Fitrah (2) Zakat secara alami menciptakan semacam moderasi dan keseimbangan ekonomi dalam masyarakat dan mengurangi ruang lingkup kemiskinan dan kekurangan. Padahal, menunaikan zakat fitrah yang dilakukan dengan niat beribadah dan mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa merupakan salah satu bentuk pemanfaatan materi untuk mencapai kesempurnaan spiritual.

Baca Yang lain

Idul Fitri; Kesempatan Kembali ke Fitrah (1)

Idul Fitri; Kesempatan Kembali ke Fitrah (1) Salah satu hasil terpenting memasuki Ramadan adalah menghilangkan debu kekurangan dari wajah masyarakat Islam. Karena kemiskinan adalah akar dari setiap kemerosotan moral dan sosial. Oleh karena itu, orang yang berpuasa membayar zakat fitrah dan mensucikan diri sebelum shalat Idul Fitri guna menyempurnakan ibadahnya dan berada di jalan keselamatan. Sebagaimana Tuhan menyebut orang-orang yang selamat dan berbahagia adalah mereka yang telah membersihkan dan menyucikan diri.

Baca Yang lain

Makna Lebaran bagi Para Pecinta

Makna Lebaran bagi Para Pecinta Dengan melihat dua pengertian di atas, makna Hari Raya tidak mengarah pada suatu waktu tertentu, tetapi kondisi spiritual seseorang yang telah merasakan kebahagiaan sejati. Menariknya lagi, ia yang telah merasakan Hari Raya akan membagi kebahagiaannya tidak saja kepada sesama muslim tapi juga seluruh umat, karena pada hakikatnya kita adalah keluarga besar yang disatukan oleh esensi kemanusiaan. Seperti yang pernah didengungkan Rumi dalam ghazal ke-109 “Kita adalah satu jiwa yang menempati tubuh berbeda. Tua, muda, dan juga kanak-kanak”.

Baca Yang lain

Seberapa pentingkah peran seorang guru dalam proses tazkiyah dan konstruksi diri?

Seberapa pentingkah peran seorang guru dalam proses tazkiyah dan konstruksi diri? Namun hal ini, merupakan sebuah jalan yang untuk melintasinya manusia dibimbing oleh guru terbesar. Guru pertama bagi seluruh manusia dan menjadi pembimbing mereka adalah Allah Swt. Dalam al-Quran disebutkan, “Allah adalah pelindung orang-orang yang beriman; Dia mengeluarkan mereka dari kegelapan (kekafiran) kepada cahaya (iman).” (Qs. Al-Baqarah [2]:257) dan “Dan orang-orang yang berjihad untuk (mencari keridaan) Kami, benar-benar akan Kami tunjukkan Kepada mereka jalan-jalan Kami. Dan sesungguhnya Allah benar-benar beserta orang-orang yang berbuat baik.” (Qs. Al-Ankabut [29]:99)

Baca Yang lain

Apakah orang biasa dapat menjadi maksum atau tidak?

Apakah orang biasa dapat menjadi maksum atau tidak? Namun perlu diperhatikan bahwa nabi dan wasinya memiliki kedudukan yang tidak mungkin dapat dicapai oleh seorang pun. Di antara para nabi terdapat tingkatan-tingkatan dimana Nabi Saw berada pada puncak tingkatan tersebut, kemudian para Imam maksum As, setelah itu para nabi As dan orang-orang lainnya. Kemaksuman dan kedudukan khalifatullah memiliki tingkatan-tingkatan berupa vertikal dan horizontal yang berbeda-beda dimana untuk mengetahuinya bergantung kepada ilmu Allah Swt.

Baca Yang lain

Meraih Hikmah Bulan Ramadan (12)

Meraih Hikmah Bulan Ramadan (12) Imam Ja'far Shadiq as berkata, "Berbahagialah orang-orang yang rukuk dan sujud pada malam ini, orang-orang yang mempertimbangkan kesalahan-kesalahan masa lalu dan menitikkan air mata. Aku berharap orang-orang seperti ini tidak putus asa di hadapan kebenaran." Ya Allah, kami menghadap ke ambang rahmat-Mu dengan mengharap ampunan-Mu pada malam Lailatul Qadar. Kami akan terjaga dari malam hingga subuh dan kami akan menyirami benih cinta-Mu di hati dengan air mata. Kami berharap Engkau akan menerangi malam gelap dosa-dosa kami dengan matahari pengampunan-Mu.

Baca Yang lain

Syarat Menjadi Tamu-Nya di Bulan Ramadan (2)

Syarat Menjadi Tamu-Nya di Bulan Ramadan (2) Imam Khomeini juga menekankan pentingnya memperbaiki umat Islam. Orang yang tidak memperbaiki umat Islam dengan tangan, lidah, dan matanya, tidak bisa disebut sebagai seorang muslim yang sebenarnya. Sebagai seorang muslim, seseorang harus memperbaiki keadaan masyarakat dengan diri dan harta mereka.

Baca Yang lain

Syarat Menjadi Tamu-Nya di Bulan Ramadan (1)

Syarat Menjadi Tamu-Nya di Bulan Ramadan (1) Bulan Ramadan adalah bulan yang penuh berkah dan rahmat. Sebagai umat Muslim, kita diundang untuk menjadi tamu Allah Swt di bulan yang mulia ini. Seperti yang telah disabdakan oleh Rasulullah Saw, bahwa seluruh hamba Allah akan menjadi tamu-Nya pada bulan ini.

Baca Yang lain

Malam Lailatul Qadr, Malam Imam afs.(2)

Malam Lailatul Qadr, Malam Imam afs.(2) Dijelaskan dalam sejumlah riwayat, pada malam Lailatul Qadr takdir satu tahun manusia akan dituliskan dan dimalam seperti ini, seluruh para malaikat langit diperintahkan turun ke bumi dan berkhidmat kepada Imam Zaman afs. Mereka menyodorkan segala segala hal yang akan ditakdirkan untuk seseorang selama satu tahun mendatang kepada beliau. Karenanya Lailatul Qadr merupakan malam pembaharuan baiat dengan beliau afs., malam pertalian dengan Al-Qur’an dan Ahlul Bait as. Malam pembaharuan baiat dengan mereka.

Baca Yang lain