Situs Al Imamain Al Hasanain Pusat Kajian Pemikiran dan Budaya Islam

Keutamaan Duduk Dan Berdo’a Setelah Sholat

1 Pendapat 05.0 / 5

Soal :apa keutamaan duduk berdzikir dan berdo’a setelah shalat ?

Jawab: keutamaannya banyak sekali di antaranya adalah :

1.Dari ‘Umar Bin Khottob r.a : sesungguhnya Nabi s.a.w mengutus utusan kearah Najd kemudian pasukan tersebut pulang dengan membawa ghonimah yang banyak dan paling cepat pulang ,maka berkatalah seorang laki-laki di antara kami yang tidak ikut : aku tidak pernah melihat pasukan yang paling cepat pulang dan paling banyak ghonimahnya dari pasukan ini . Maka, Nabi bersabbda : maukah aku beritahukan kepada kalian tentang suatu kumpulan yang lebih banyak ghonimahnya dan lebih cepat pulangnya ?
yaitu suatu kumpulan yang menghadiri sholat shubuh kemudian duduk untuk berdzikir kepada Allah s.w.t sampai terbit matahari , merekalah yang paling cepat pulangnya dan paling banyak ghonimahnya . ( H.R. Tirmidzy .Hadist Ghorib, Hammad Bin Ahmad dhoif)

2.Dari Anas r.a berkata Rasulullah s.a.w bersabda : sungguh aku duduk bersama kaum yang berdzikir kepada Allah dari mulai sholat subuh sampai terbit matahari lebih aku sukai dari memerdekakan 4 budak dari keturunan nabi isma’il , dan sungguh aku duduk bersama kaum yang berdzikair kepada Allah dari setelah sholat ashar sampai terbenam matahari lebih aku sukai dari memerdekakan 4 budak ( H.r. Abu Daud)

3.Dari anas berkata Rasulullah s.a.w bersabda barangsiapa yang sholat subuh berjama’ah kemudian duduk berdzikir kepada Allah sampai terbit matahari kemudian sholat 2 roka’at maka baginya pahala seperti pahala haji dan ‘umroh , Anas berkata Nabi s.a.w bersabda : sempurna ,sempurna,sempurna ( H.R. Tirmidzy)

4.Dari ‘Aisyah R.ha berkata : adanya Nabi s.a.w ketika salam dari sholat nya beliau tidak duduk kecuali seukuran

( H.R. Tirmidzi)