Situs Al Imamain Al Hasanain Pusat Kajian Pemikiran dan Budaya Islam

Mengganti Kerugian Sampai Pada Hal-Hal Sepeleh

1 Pendapat 05.0 / 5

Ketika Khalid dan para pesertanya sampai pada kabilah ini, mereka menerima ajakan Rasulullah dan mengatakan, “Sebelum ini kami telah menulis surat untuk kami berikan kepada Rasulullah dan kami sampaikan bahwa kami menerima perintah Allah.”

 

Namun Khalid tidak mempedulikan ucapan warga kabilah ini dan keesokan harinya setelah melakukan shalat subuh, Khalid memerintahkan para pesertanya untuk menyerang mereka. Dalam serangan ini sejumlah warga terbunuh dan para peserta Khalid merampok harta kekayaan mereka dan kembali kepada Rasulullah dengan merasa menang.

 

Ketika Rasulullah mengetahui peristiwa yang terjadi, dengan hati yang hancur dan wajah bersedih beliau menghadap kiblat seraya berkata, “Ya Allah! Aku berlepas tangan dari perbuatan Khalid ini. Engkau sendiri tahu bahwa aku tidak memberikan perintah kepadanya untuk membunuh secara massal orang-orang yang tidak berdosa...”

 

Setelah itu beliau memanggil Sayidina Ali dan kepadanya beliau mengatakan, “Segeralah pergi ke kabilah Bani Khuzaimah dan mintalah maaf kepada mereka dan mintalah kerelaan kepada mereka. Jangan kembali kepadaku sebelum engkau selesai menebus kesalahan Khalid.

 

Sayidina Ali melaksanakan perintah Rasulullah Saw dan setelah beberapa lama kembali lagi kepada beliau.

 

Kepadanya Rasulullah Saw berkata, “Hai Ali, apa yang engkau lakukan?”

 

Sayidina Ali berkata, “Wahai Rasulullah! Saya telah membayar denda untuk setiap darah yang tumpah dari mereka. Bahkan saya juga membayar denda untuk janin-janin mereka yang gugur. Karena dana yang saya bawa masih tersisa banyak, saya juga membayar denda untuk mangkok anjing mereka yang pecah dan benang alat pel mereka yang patah. Dari dana tersebut masih juga ada sisanya banyak, sehingga saya memberikan uang tersebut untuk rasa ketakutan yang ada pada hati mereka. Itupun masih ada lagi sisanya dan saya menetapkan sejumlah uang untuk kerugian yang terlihat mata ataupun yang tidak terlihat mata. Dan masih saja ada sisanya, untuk itu saya memberikan banyak uang kepada mereka agar mereka rela kepada Anda.”

 

Rasulullah Saw bersabda, “Hai Ali! Semoga Allah juga meridhaimu! Hai Ali! Ketahuilah bahwa kaitanmu dengan diriku bagaikan kaitan Harun pada Musa, hanya saja setelahku tidak akan ada lagi seorang nabi.”